Beramai-ramai Wisata Budaya Ke Saung Angklung Udjo Di Bandung - Jika sedang bosan dengan suasana wisata yang isinya hanya bersenang-senang dan melelahkan, sebaiknya Anda coba wisata di Jawa Barat, yakni Saung Angklung Udjo. Di sini Anda bisa berwisata, belajar budaya, bermain angklung, dan lain sebagainya.
Beberapa Contoh Pertunjukan di Saung Angklung Udjo
Pertunjukan ini ditampilkan setiap hari mulai pukul 15.50 hingga 17.30 WIB. Adapun pertunjukan tersebut adalah sebagain berikut.
1. Bermain Angklung Bersama
Anda sebagai pengunjung di Saung Angklung Udjo, diberi kesempatan untuk bermain angklung bersama. Jika mau, Anda bisa dibimbing hingga bisa satu lagu. Kemudian memainkan angklung tersebut bersama-sama dengan pengunjung yang lain. Selanjutnya di akhir acara, anak-anak yang bergabung di Saung Angklung akan mengajak para pengunjung untuk menari dan bernyanyi bersama
2. Angklung Orkestra
Angklung sebenarnya tidak hanya digunakan untuk mengiringi lagu yang berbau Sunda saja. Jadi angklung juga bisa dibuat orkestra untuk mengiringi berbagai lagu lain seperti lagu anak (balonku ada lima, lihat kebunku), lagu pop, lagu dangdut, dll.
3. Tari topeng
Tari topeng ini adalah tarian tradisional dari Cirebon, jawa Barat. Para penarinya adalah perempuan. Adapun warna topeng yang dipakai adalah berwarna merah, dengan arti karakter yang temperamental.
4. Helaran
Helaran ini dimainkan untuk upacara tardisional saat panen padi dan khitanan. Tujuannya tidak lain adalah untuk menghibur semua orang dan bentuk rasa syukur kepada Tuhan YME, musiknya bersifat riang dan semangat, sedangkan angklung yang digunakan adalah yang bernada pentatonis.
5. Demonstrasi Wayang Golek
Apakah Anda tahu tentang wayang golek? Ya benar! Wayang dengan bentuk boneka yang mirip sekali dengan badan manusia lengkap dengan baju tradisionalnya. Wayang golek tersebut dijalankan sehingga berupa pementasan sandiwara. Setiap pertunjukan tersebut selalu ada pesan moral yang bisa diambil.
Fasilitas di Wisata Budaya Saung Angklung
Saung Angklung Udjo mempunyai banyak fasilitas yang membuat Anda betah berlama-lama di dalamnya. Fasilitas tersebut antara lain adalah lahan parkir sangat luas, toko souvenir untuk Anda yang ingin berbelanja, toilet yang bersih, dan lainnya akan dijelaskan lebih lanjut berikut ini.
1. Buruan Sari Asih
Di Buruan Sari Asih Anda dan keluarga tercinta bisa bersantai, duduk, dan bercanda bersama sambil menikmati suasana khas Sunda yang sudah melekat pada Saung Angklung Udjo.
2. Pusat Produksi Angklung
Ini adalah pusatnya tempat untuk memproduksi angklung. Di tempat tersebut Anda bisa melihat serta belajar bagaimana cara membuat angklung terbaik di Indonesia.
3. Sentra Penyuluhan Kehutanan
Sentra ini tempatnya penyuluhan dari unit kegiatan yang bekerjasama dengan departemen kehutanan Jawa Barat untuk memelihara pohon dan cinta serta peduli terhadap lingkungan sekitar.
4. Saung & Dapur Udjo
Di sini Anda bisa berkumpul bersama keluarga untuk memesan makanan dengan harga yang relatif murah dengan rasa khas Jawa yang sangat lezat. Silahkan makan sambil menikmati suasana khas Sunda yang jarang terlihat di kota besar.
Harga Tiket Wisata ke Angklung Udjo di Bandung
Harga tiket untuk bisa masuk ke Saung Angklung Udjo tidaklah mahal, masih sama jika dibandingkan dengan tiket masuk ke tempat wisata lainnya di Jawa Barat. Berikut rinciannya:
- Orang dewasa dan mahasiswa WNI: Rp 60.000,00 sedangkan orang dewasa WNA: Rp 100.000,00
- Pelajar (SD, SMP, & SMA/sederajat) WNI: Rp 40.000,00 sedangkan pelajar WNA: Rp 60.000,00
- Anak-anak yang berusia di bawah 3 tahun gratis tidak perlu membayar
Harga tersebut berlaku setiap hari, jadi tidak dibedakan harga hari biasa dengan akhir pekan (sabtu dan minggu). Dengan harga tersebut, selain tiket Anda juga akan mendapat minuman pilihan (air putih, teh, atau es lilin) dan souvenir cantik khas berupa gantungan kunci dengan bentuk angklung.
Tertarik, berkunjung ke Wisata Budaya Saung Angklung Udjo Di Bandung?
0 Komentar
Silahkan berkomentar dengan bahasa yang komunikatif, sopan, berbobot, dan tentunya yang relevan.
Jika kedapetan mengandung unsur p#rn#, ujaran kebencian, Sara, politik, link aktif, hoax maka akan dihapus.
✌❤😁
🙏Terimakasih🙏