Kuliah sambil kerja? Ini yang perlu kamu siapkan!

Kuliah sambil kerja? Ini yang perlu kamu siapkan! - Masa depan adalah salah satu momok yang cukup menakutkan bagi banyak remaja yang baru saja menamatkan Pendidikan Menengah Atasnya. Teknologi yang semakin maju menuntut generasi baru untuk terus mengasah kemampuannya demi masa depan yang lebih baik. Ijasah saja tidak akan cukup tanpa dibarengi dengan skill yang mumpuni.


Salah satu jalan untuk terus mengasah kemampuan setelah selesai menempuh pendidikan menengah akhir adalah dengan kuliah. Namun, tidak semua remaja hidup dengan ekonomi yang cukup. Biaya kuliah yang cukup wah dan keadaan ekonomi yang tidak meyakinkan membuat banyak remaja takut untuk melanjutkan pendidikannya. Pada akhirnya, banyak dari mereka yang lebih memilih langsung bekerja meskipun hanya sebagai buruh pabrik.


Tidak ada alasan untuk berhenti belajar.


“belajarlah hingga sampai liang lahat” jadikan jargon ini pembakar semangatmu untuk mencapai cita-cita kamu.


Ekonomi yang pas-pasan bukan hambatan bagi mereka yang memiliki tekad yang kuat. Bagaimana dengan kuliah sambil kerja? Apa bisa? Capek gak? Jawabannya adalah bisa! Selagi kita masih memiliki rasa yakin dan percaya diri, itu mudah saja dilakukan. Capek? Pasti! Tapi demi cita-cita? No problem dong.



Nah di sini akan kita beberkan hal-hal yang perlu kamu siapkan ketika memutuskan untuk kuliah sambil kerja. Cek it out!


[caption id="attachment_1403" align="aligncenter" width="620"]Kuliah Sambil Kerja Mantap kuliah sambil kerja, berikut 9 persiapan yang mesti kamu lakukan. Foto: Shutterstock.[/caption]

1. Mental yang mantap.
Hal pertama yang harus kamu siapkan adalah mental yang mantap. Modal nekat dan yakin saja tidak akan cukup jika tidak selalu diiringi mental yang mantap. Memutuskan untuk kuliah sambil kerja berarti kita memutuskan untuk membentengi diri dari segala keraguan yang bisa saja muncul saat masalah pekerjaan dan pendidikan melanda serentak. Dengan modal mental yang mantap ini, bisa kita jadikan patokan untuk pantang menyerah.


2. Percaya diri.
Be confidence!  Semuanya tidak akan lancar tanpa rasa percaya diri. Sikap pesimis selalu menumbangkan keberanian.


3. Doa
Segala niat baik harus diawali dengan doa, biar berkah biar diijabah bro!


4. Fisik yang kuat.
Olahraga minimal seminggu sekali, pola makan yang teratur, mengkonsumsi makanan yang bergizi dan istirahat yang cukup adalah usaha-usaha yang dapat dilakukan untuk memiliki fisik yang kuat.


5. Pekerjaan.
Sebelum memutuskan mendaftar kuliah, sebaiknya cari pekerjaan terlebih dahulu. Kenapa? Karena menurut pengalaman penulis, lebih mudah mencari universitas yang kelasnya bisa disesuaikan dengan waktu senggangmu ketika sudah bekerja. Daripada mencari tempat kuliah dulu baru mencari pekerjaan. Karena banyak perusahaan yang enggan menerima pelamar kerja yang statusnya mahasiswa, karena dikhawatirkan kurang fokus terhadap pekerjaan.


6. Kenali waktu dengan baik.
Banyak orang bilang waktu adalah uang. Kenali waktu-waktumu ketika sudah bekerja. Mulai dari waktu sibuk, waktu istirahat terbaik juga waktu-waktu senggangmu. Sehingga kamu bisa menentukan kelas mana yang tepat dan sesuai dengan keadaanmu.


7. Berlatih me-manage keuanganmu.
Awali dengan mencatat pemasukan dan apa saja pengeluaranmu setiap bulan. Mulai dari kebutuhan makan, mandi, transportasi dan kebutuhan lain-lain. Usahakan selalu sisihkan pendapatanmu untuk ditabung. Berapapun itu, sisihkan. Ingat, tabungan sedikit lebih menolong suatu saat nanti ketimbang tidak mempunyai simpanan sama sekali.


8. Memilih universitas.
Dalam memilih universitas hal hal yang harus kamu perhatikan adalah jadwal, biaya dan yang pasti terdapat jurusan yang paling sesuai dengan minat dan bakatmu. Pilihlah kelas yang paling sesuai dengan kondisi keuangan dan waktumu. Di beberapa universitas terdapat kelas karyawan atau ekstensi yang memang disediakan khusus untuk orang yang sudah bekerja. Mungkin ini bisa jadi rekomendasi yang cocok untuk kamu pilih.


9. Kendaraan.
Hal yang perlu kamu siapkan selanjutnya adalah kendaraan. Tidak harus kendaraan pribadi. Bisa angkutan umum atau nebeng teman. Yang terpenting kamu punya persiapan bagaimana kamu bisa sampai kelas dengan tepat waktu saat mulai kuliah nanti.


Itu dia beberapa hal yang harus kamu siapkan untuk bekal Kuliah sambil kerja yang perlu kamu siapkan.

Posting Komentar

0 Komentar