Lanjut dari posting sebelumnya tentang pengalaman berkunjung ke Sanggaluri Park Purbalingga Tempat Wisata Yang Bertema Rekreasi dan Edukasi yang lengkap dengan foto-fotonya.
Museum Uang Purbalingga. Foto Dokumentasi Sparklepush.com |
Di Museum Uang Purbalingga ini terdapat berbagai jenis mata uang ya Klepusher!
Ada banyak sekali koleksi mata uang di Museum Uang Purbalingga yang terdapat di dalam Sanggaluri Park.
Jangankan Mata Uang Rupiah, Mata Uang dari negara lain pun ada.
Jadi, bagi Klepusher yang belum pernah melihat mata uang Rupiah dari tahun ke tahun maka di Museum Uang Purbalingga ini, Klepusher bisa lihat contoh aslinya.
Sebagai contoh mata uang Lima Rupiah yang ada di Museum Uang dan terpajang di salah satu etalasenya ini.
Mata Uang Lima Rupiah di Museum Uang Purbalingga. Foto Dokumentasi Sparklepush.com |
Nggak nyangka yah, ternyata, Negara kita pernah bikin mata uang senilai 5 (lima) rupiah saja.
Kebayang nggak kira-kira dengan uang sejumlah itu, orang yang punya uang ini dijamannya bisa beli apa saja?
Nggak cuma Lima Rupiah sebenarnya. Di sini terpajang juga uang rupiah yang nilainya dua setengah rupiah.
Nggak percaya?
Ini lho buktinya:
Uang Pecahan dua setengah rupiah di Museum Uang Purbalingga. Foto dokumentasi Sparklepush.com |
Nah, jadi tahu 'kan. Ternyata Rupiah itu pernah ada keluaran dengan nominal yang kecil. Gimana dengan sekarang?
Sekarang saja nyari uang pecahan 50 rupiah pun terasa sulit sekali, bahkan sangat langka kayaknya.
Uang koin Rp. 200 saja sekarang sudah mulai jarang.
Kebanyakan, kita bisa nemuin uang pecahan Rp. 200 aja dalam bentuk koin, bukan kertas. Padahal, dulu uang kertas Rp. 100 rupiah masih ada, sekitar 1 dekade kebelakang.
Sekarang uang pecahan Rp. 100 ini sudah menjadi barang langka, bahkan menjadi incaran para kolektor barang antik.
Nah, yang Rp. 100 saja jadi barang antik apalagi yang pecahan dua setengah rupiah ini ya.
Kalau Klepusher punya uang pecahan dua setengah rupiah hasil warisan nenek moyang, kira-kira mau diapain nih? Komen di kolom komentar ya.
Foto-foto Mata Uang di Museum Uang Purblaingga selanjutnya adalah Uang dengan pecahan Sepuluh rupiah.
Uang Pecahan Sepuluh Rupiah di Museum Uang Purbalingga. Foto Dokumentasi Sparklepush.com |
Dari pecahan uang 2,5 (dua setenga), 5 (lima) hingga 10 (sepuluh) Rupiah ini cenderung memiliki warna yang monotone ya Klepusher.
Beda dengan uang jaman sekarang (2023) yang uangnya terlihat lebih punya warna mencolok.
Mungkin karna termakan zaman juga kali yah sehingga bikin warna uang di Museum Uang Purbalingga yang ada di Taman Sanggaluri Park Purbalingga ini semakin memudar.
Tapi, masih ada kok mata uang jaman dulu yang masih "segar" warnanya dan punya warna yang lebih dari satu jenis warna.
Uang pecahan Rp. 500 ini membuat sparklepush.com tertarik untuk memotretnya karena warnanya yang lebih mencolok dibandingkan dengan mata uang yang lainnya.
Mata uang dengan pecahan 500 ini punya gambar yang unik yaitu dengan gambar kijang atau sering juga disebut dengan Menjangan.
Uang pecacahan 500 rupih ini sekarang sudah menjadi barang antik juga lho. Bahkan sangkin antiknya meningkatkan nilainya.
Mata Uang Pecahan 500 Rupiah di Museum Uang Purbalingga yang menjadi bagian dari Sanggaluri Park. Foto Dokumentasi Sparklepush.com |
Masih banyak etalese-etalase yang menampilkan berbagai jenis mata uang dari seluruh dunia.
Pokoknya kalau kesini mah bakalan sering bilang "Oooo...!", "Wow....!" sangkin kagumnya dengan koleksi mata uang yang ada di Museum Uang Purbalingga yang berada di area Sanggaluri Park ini.
Di salah satu sudut ruangan Museum Uang Purbalingga ini terdapat pula beberapa patung seperti Kepala Buda, dan beberapa diorama lainnya.
Salah satu sudut Museum Uang Purbalingga yang ada di Taman Edukasi Sanggaluri Park. Foto dokumentasi sparklepush.com |
Sebenarnya ada banyak rak etalase Mata Uang di sini dan tentunya banyak pula mata uang dari berbagai negara di belahanan dunia.
Untuk lebih jelasnya, yuk simak video sparklepush.com selama berkunjung di Museum Uang Purbalingga ini.
Mungkin cuma satu yang belum ada contoh mata uangnya di sini yaitu Mata Uang Wakanda ๐ atau planet-planet lainya.
Yang jelas, datang ke Taman Edukasi Sanggaluri Park Purbalingga ini penuh dengan nuansa edukasi yang bikin Klepusher nambah wawasan juga.
Gimana nih?
Ada planing liburan bareng keluarga? Coba datang kemari, apalagi pas liburan sekolah. Anak-anak akan sangat antusias ke taman reptil atau Sanggaluri Park ini.
0 Komentar
Silahkan berkomentar dengan bahasa yang komunikatif, sopan, berbobot, dan tentunya yang relevan.
Jika kedapetan mengandung unsur p#rn#, ujaran kebencian, Sara, politik, link aktif, hoax maka akan dihapus.
✌❤๐
๐Terimakasih๐