Mengenal Konsep Hunian Cluster yang Sedang Tren di Tahun Ini!

Ilustrasi Tren Hunian Cluster.
Foto Unsplash

Konsep hunian cluster yang kekinian di antaranya model rumah tiga lantai, rumah cluster bergaya tropis, dan desain minimalis ala Singapura.


Konsep hunian cluster kian populer karena konsep rumah ini menawarkan keamanan dan kenyamanan bagi penghuninya. Desain rumah yang selalu mengikuti tren terbaru dan memiliki ciri khas juga menjadikan rumah cluster banyak diminati banyak orang.

Hal lain yang membuat konsep hunian cluster lebih dipilih dibandingkan residence adalah karena fasilitas yang lengkap, seperti pusat kebugaran, kolam renang, tempat ibadah, jogging track, dan banyak lagi.
Nah, konsep hunian cluster seperti apa sih yang saat ini lagi tren? Yuk, cari tahu bersama.

Apa Itu Konsep Hunian Cluster?

Sebelum membahas hunian cluster yang tren tahun ini, berikut ini pengertian hunian cluster. Konsep hunian cluster merupakan perumahan yang dibangun dalam satu lingkungan dengan setiap rumah memiliki fasad dan desain yang sama serta tanpa pagar.

Rumah cluster menjadi pemukiman yang modern dan rapi dengan sistem keamanan sangat ketat. Jumlah rumah di perumahan cluster sangat banyak, mulai puluhan hingga ratusan. Sistem keamanan tadi meliputi satu gerbang masuk utama, petugas keamanan, CCTV selama 24 jam penuh, dan sederet fasilitas umum.

Karena keamanan inilah hunian rumah cluster menjadi pilihan yang lebih aman dan ramah untuk anak dibandingkan residence. Karena itulah rumah ini banyak dicari oleh pasangan muda yang baru memiliki anak.

Keunggulan lain dari rumah cluster adalah properti ini bernilai investasi yang cukup tinggi. Dari tahun ke tahun, harga jualnya selalu naik. Hal ini dikarenakan desain rumah yang apik, keamanan terjamin, dan fasilitas bersama tadi.

Konsep Hunian Cluster yang Sedang Tren Tahun Ini

Model Rumah Cluster 3 Lantai

Desain model rumah cluster yang lagi tren adalah model rumah tiga lantai. Dengan desain modern dan dinamis, rumah tiga lantai terlihat mewah dan berkelas. Sesuai dengan ciri khas rumah cluster, rumah tiga lantai ini tidak memiliki pagar.

Konsep Hunian Cluster. Foto: Unsplash

Di lantai tiga, terdapat balkon yang cukup luas. Desain ini juga menonjolkan penggunaan jendela kaca yang tinggi. Kamar tidur yang tersedia umumnya berjumlah lima kamar dengan empat kamar mandi. 

Model Cluster Bergaya Tropis

Desain rumah tropis masih sangat diminati oleh banyak orang. Nuansa yang ditawarkan rumah bergaya tropis adalah nuansa resort, sangat cocok untuk negara kita yang beriklim tropis. Ciri paling menonjol dari desain rumah ini adalah banyaknya space yang terbuka.

Konsep Hunian Cluster. Foto: Unsplash

Ruang terbuka ini bertujuan untuk memaksimalkan ventilasi alami. Rumah bergaya tropis menggunakan banyak warna hangat seperti coklat, putih, biru laut, dan hitam. 

Desain Rumah Cluster 1 Lantai

Model rumah cluster kekinian berikutnya adalah rumah satu lantai dengan desain minimalis tanpa pagar. Halaman depan untuk garasi dan taman membuat konsep rumah ini tampil cantik.


Sekat beton memisahkan rumah satu dengan rumah lainnya. Namun, sekat beton ini dibuat tidak terlalu tinggi sehingga hunian satu lantai ini masih terlihat luas. 

Minimalis Dengan Desain Garis

Desain rumah minimalis masih menjadi primadona. Selain tampil cantik dan modern, desain minimalis juga menawarkan konsep ruangan yang sederhana, sehingga anggota keluarga bisa lebih mudah berkumpul dengan suasana hangat.



Untuk menambahkan kesan mewah pada rumah minimalis, rumah cluster minimalis ditambahkan aksen garis-garis pada pintu masuk, fasad, atau jendela lantai dua. Penggunaan warna monochrome masih ditonjolkan dalam desain minimalis.

Minimalis Ala Singapura

Desain rumah satu ini cukup populer di Singapura dan cukup disukai masyarakat kita. Konsep yang diterapkan adalah konsep mezzanine, yaitu adanya tambahan lantai atau ruang yang dibangun dalam satu lantai. Mezzanine bisa diterapkan untuk kamar tidur, ruang keluarga, dan bahkan dapur.

Selain menggunakan warna netral sesuai konsep minimalis itu sendiri, masyarakat Singapura juga senang bermain warna. Penambahan warna terang dan berani seperti hijau, merah, atau kuning dipakai untuk dinding atau furnitur.
Bagaimana? Kamu suka desain konsep hunian cluster yang mana nih? Walaupun desain semua rumah di satu lingkungan cluster memiliki desain yang sama, desainnya yang up-to-date dan menarik tetap bikin siapa pun ingin memiliki hunian ini.

Posting Komentar

0 Komentar