Mau Tau Doa yang Langsung Dikabulkan Allah SWT? Simak Penjelasannya Berikut Ini!

Ilustrasi Doa yang langsung dikabulkan Allah SWT. Foto unsplash.com/@visualbywahyu


Doa yang langsung dikabulkan oleh Allah SWT tentu menjadi keinginan semua muslim. Namun tentunya tidak semua orang yang bisa mendapatkan keistimewaan ini,

Lantas, siapa sajakah orang-orang yang mendapatkan keistimewaan dengan pengabulan doa yang langsung diijabahi oleh Allah SWT?

Nah, ternyata doa yang langsung dikabulkan oleh Allah SWT adalah orang-orang berikut ini.

Dilansir dari DetikHikmah ada 5 golongan orang yang doanya langsung ekspres, kelima golongan yang mendapatkan doa "express" alias langsung dikabulkan Allah SWT 

  1. Doa Pemimpin yang Adil
  2. Doa anak kepada orangtuanya
  3. Doa orang yang terdzolimi
  4. Doa orang tua kepada anaknya
  5. Doa orang yang berpuasa.

1. Doa seorang pemimpin yang adil dalam memimpin merupakan tergolong orang yang doanya disegerakan pengabulannya oleh Allah SWT. 

Hal ini senada dengan haits yang sparklepush.com kutip dari laman kementrian agama 

"Dari Abu Hurairah RA, Rasulullah SAW bersabda, “Tiga orang yang doanya tidak tertolak: pemimpin yang adil, orang yang berpuasa sampai ia berbuka, dan doa orang yang terzalimi, Allah akan mengangkatnya di bawah naungan awan pada hari kiamat, pintu-pintu langit akan dibukakan untuknya seraya berfirman: Demi keagungan-Ku, sungguh Aku akan menolongmu meski setelah beberapa saat.” (Hadis Hasan diriwayatkan oleh Tirmidzi, Ibnu Majah, dan Ahmad)

Berikut penjelasan hadis di atas yang sparklepush.com lansir dari laman kementrian agama

Hadits tersebut di atas menyebutkan tentang tiga kelompok orang yang doanya tidak tertolak, yaitu: pemimpin yang adil, orang yang berpuasa hingga ia berbuka, dan orang yang terzhalimi.

Disebutkan bahwa “Tiga orang yang doanya tidak tertolak” yang sejatinya mendeskripsikan faktor-faktor dan ciri-ciri orang yang doanya express dalam pengabulannya.

Mudahnya doa yang dikabulkan dalam tiga golongan orang ini bukan hanya berdoa untuk dirinya sendiri melainkan juga ketika dia mendokan orang lain.

Pantaslah jika seorang pemimpin yang baik, adil, dan bijaksana serta memiliki tingkat ketaatan yang tinggi kepada Allah diistimewakan oleh-Nya dengan sabab segala kebaikannya, keadilannya dan kebijaksanaannya dalam memimpin itulah Allah mudahkan pula dalam merealisasikan doa-doanya.

2. Doa anak kepada orang tuanya merupakan doa yang lebih cepat dikabulkan oleh Allah SWT.

Seorang anak yang sholih dan sholihah ibarat asset akhirat bagi kedua orang tuanya hal tersebut menunjukkan bahwa derajat kesholihan anak lebih tinggi dibanding kekayaannya hartanya, kedudukan dan jabatnnya. 

Kekayaan, harta, jabatan dan kedudukan di dunia tidaklah kekal dan hanya bisa dinikmati di dunia saja. Namun dengan kesholihan anak maka akan menaikkan derajat orang tuanya dan takkan pernah terputus sebagaimana hadits yang diriwayatkan oleh Muslim No. 1631 berikut:

Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

إِذَا مَاتَ الْإِنْسَانُ انْقَطَعَ عَمَلُهُ إِلَّا مِنْ ثَلَاثَةٍ مِنْ صَدَقَةٍ جَارِيَةٍ وَعِلْمٍ يُنْتَفَعُ بِهِ وَوَلَدٍ صَالِحٍ يَدْعُو لَهُ

“Jika seseorang meninggal dunia, maka terputuslah amalannya kecuali tiga perkara (yaitu): sedekah jariyah, ilmu yang dimanfaatkan, atau do’a anak yang sholeh” (HR. Muslim no. 1631)

Jadi, bagi para orang tua yang sekarang sedang memiliki anak, bersemangatlah mendidik anak-anaknya agar menjadi anak yang sholih dan sholihah.

3. Doa yang lansung dikabulkan Allah SWT adalah doanya orang yang terdzalimi.

Pada dasarnya, semua orang menginginkan hidup yang damai dan tentram namun terkadang sesuatu diluar kendali terjadi begitu saja dan kedzaliman pun terjadi.

Lantas siapakah yang terdzolimi dan siapa pula yang berbuat dzalim?

Klepusher, orang yang melakukan perbuatan yang keji terhadap orang lain disebut dzalim dan orang yang menjadi objek kedzaliman adalah mazlum. 

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,

ثَلَاثُ دَعَوَاتٍ مُسْتَجَابَاتٌ: دَعْوَةُ الصَّائِمِ، وَدَعْوَةُ الْمَظْلُومِ، وَدَعْوَةُ الْمُسَافِرِ

“Tiga doa mustajab, yaitu: doa orang yang sedang berpuasa, doa orang yang terzalimi, dan doa musafir.” (HR. At-Thabrani (1313), Baihaqi (648), dan Asy-Syajari (1014), dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu)

Lalu bagaimana jika Klepusher menjadi seorang mazlum, apakah yang akan dilakukan? 

4. Doa orang tua kepada anaknya adalah doa yang langsung dikabulkan oleh Allah SWT.

Nah, jika pada pembahasan sebelumnya disebutkan bahwa doa anak kepada orang tuanya merupakan doa yang langsung dikabulkan oleh Allah, maka demikian pula sebaliknya, doa orang tua kepada anaknya.

Inilah keajaiban yang diberikan Allah SWT kepada para orang tua seperti dalam hadis berikut

Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

ثَلاَثُ دَعَوَاتٍ مُسْتَجَابَاتٌ لاَ شَكَّ فِيهِنَّ دَعْوَةُ الْوَالِدِ وَدَعْوَةُ الْمُسَافِرِ وَدَعْوَةُ الْمَظْلُومِ

“Tiga doa yang mustajab yang tidak diragukan lagi yaitu doa orang tua, doa orang yang bepergian (safar) dan doa orang yang dizholimi.” (HR. Abu Daud no. 1536. Syaikh Al Albani katakan bahwa hadits ini hasan).

Jadi jika Klepusher saat ini sudah menjadi orang tua hendaklah mendoakan yang baik-baik kepada anaknya terutama doa untuk mendatangkan kesholihan kepada anak yang tercantum dalam Al-Quran 
Surat Ash-Shaffat Ayat 100

رَبِّ هَبْ لِيْ مِنَ الصّٰلِحِيْنَ

Latin: Rabbi hab lii minash-shaalihiin(a).

Artinya: "Ya Tuhanku, anugerahkanlah kepadaku (keturunan) yang termasuk orang-orang saleh."

Doa tersebut merupakan doa yang dilantunkan oleh Nabi Ibrahim AS dimana beliau merupakan salah satu contoh keluarga yang sempurna dimana Istri dan anak-anaknya termasuk dalam golongan orang-orang yang shalih.

5. Doa orang yang sedang berpuasa termasuk dalam golongan orang yang doanya langsung dikabulkan oleh Allah SWT.


Doa orang yang berpuasa yang langsung dikabulkan oleh Allah SWT meliputi orang yang sedang berpuasa sunnah ataupun puasa wajib seperti pada waktu puasa Ramadan.

Berpuasa adalah salah satu amal sholih yang sering dilakukan pula oleh orang-orang sholih. 

Ada banyak amalan puasa yang dapat dilakukan oleh seorang muslim, bahkan, kalau dicatat ada 13 jenis puasa baik yang wajib maupun yang sunnah.

13 Puasa tersebut yaitu:
  1. Puasa Ramadhan
  2. Puasa Kafarat
  3. Puasa Nazar
  4. Puasa Qadha
  5. Puasa Nabi Dawud
  6. Puasa Senin Kamis
  7. Puasa Ayyamul Bidh
  8. Puasa enam hari bulan Syawal
  9. Puasa Arafah
  10. Puasa Asyura
  11. Puasa Tasu'a
  12. Puasa Bulan Sya'ban
  13. Puasa Bulan Haram (Dzulqa'dah, Dzulhijjah, Muharram, dan Rajab)
Nah, sudah tau kan sekarang penjelasan tentang doa yang langsung dikabulkan oleh Allah SWT!



Sumber:
https://www.detik.com/hikmah/khazanah/d-6848302/golongan-orang-yang-doanya-mustajab-cepat-dikabulkan-allah-swt#:~:text=Rasulullah%20bersabda%2C%20%22Ada%20empat%20orang,HR%20Abu%20Nu'aim).
https://kemenag.go.id/opini/doa-yang-tidak-tertolak-e3qt4q
https://rumaysho.com/1663-terputusnya-amalan-kecuali-tiga-perkara.html
Sumber https://rumaysho.com/1711-doa-orang-tua-pada-anaknya-doa-mustajab.html
https://www.detik.com/hikmah/doa-dan-hadits/d-6894818/7-doa-agar-anak-sholeh-dan-penurut-dalam-al-quran-baca-ini-yuk-bun.

Posting Komentar

0 Komentar