Cara Beli Saham Luar Negeri di Pluang, Ajaib, Ipot Telah Terdaftar dan Diawasi Oleh OJK

Cara Beli Saham Luar Negeri di Pluang, Ajaib, Ipot Telah Terdaftar dan Diawasi Oleh OJK
Cara Beli Saham Luar Negeri di Pluang, Ajaib, Ipot Telah Terdaftar dan Diawasi Oleh OJK. unsplash.com/@techdailyca


Investasi saham luar negeri kini hadir lebih mudah dan aman dengan Pluang, Ajaib, dan IPOT - platform terpercaya yang terdaftar dan diawasi oleh OJK. Dapatkan panduan lengkap cara beli saham luar negeri di aplikasi-aplikasi tersebut


Sebagai investor pemula, pernahkah kamu bermimpi memiliki cita-cita ingin punya portofolio investasi yang beragam dan menguntungkan? Atau mau menembus pasar saham global dan berinvestasi di perusahaan-perusahaan raksasa seperti Tesla, Apple, atau Google?

Dan ingin mengubah masa depanmu dengan keuntungan yang tak terbayangkan?

Jika kamu seorang pembisnis dan ingin terjun dunia investasi saham, tak salahnya kamu bisa mencoba berinvestasi di berbagai aplikasi.

Yuk, simak ulasan bagaimana cara beli saham luar negeri di Pluang, Ajaib, Ipot telah terdaftar dan diawasi oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan) demi meraih keuntungan finansial untuk masa depan di tahun 2024.

👉Lanjut baca: Cuan Makin Stabil! Ini Dia Rekomendasi Saham Jangka Panjang Terbaik 2024


Cara Beli Saham Luar Negeri

Perkembangan jaman teknologi yang semakin maju, berinvestasi saham kini bisa dilakukan dengan mudah.

Pasalnya, banyak sekali platform aplikasi saham yang menawarkan keuntungan cuan lebih tinggi dan risiko sangat rendah, sehingga menjadi daya tarik bagi para investor pemula untuk lakukan berinvestasi dengan cara beli saham luar negeri.

Akan tetapi, bagi para investor memulai ketika mau memulai investasi saham mungkin terasa rumit dan penuh keraguan.

Namun, dengan pengetahuan dan persiapan yang tepat, kamu dapat membuka gerbang menuju peluang keuntungan yang tak terhingga, seperti berinvestasi di aplikasi Pluang, Ajaib dan Ipot yang sudah terdaftar di OJK.

Bagi kamu seorang investor pemula, langkah pertama yang harus kamu lakukan dalam memulai investasi saham di ketiga aplikasi tersebut adalah memahami dasar-dasarnya terlebih dahulu.

Dimana, kamu harus mempelajari berbagai jenis saham, cara kerja pasar saham, dan faktor-faktor yang dapat mempengaruhi harga saham.

Selain itu, kamu bisa mencari sumber tentang investasi saham di berbagai informasi edukasi seperti internet, buku, atau seminar yang diadakan oleh komunitas investor.
Pasalnya, memilih broker saham yang terpercaya dan terdaftar di OJK (Otoritas Jasa Keuangan) merupakan cara yang tepat dalam melakukan investasi tersebut.
Apalagi, para broker ini akan menjadi perantara antara kamu dan pasar saham, sehingga dapat membantu kamu dalam proses pembelian dan penjualan saham.

Sebelum terjun langsung, penting sekali kamu harus membangun strategi investasi yang sesuai dengan profil risiko dan tujuan keuanganmu.

Lakukan riset dengan baik tentang perusahaan-perusahaan yang ingin kamu investasikan, pelajari kinerja keuangannya, dan analisis prospeknya di masa depan.

Yang mana, setiap melakukan investasi saham pasti mengandung risiko. Oleh karena itu, lakukan investasi dengan baik dan jangan pernah berinvestasi dengan uang yang kamu butuhkan dalam waktu dekat.

Cara Beli Saham Luar Negeri di Pluang

Berikut ini, langkah-langkah cara beli saham luar negeri di Pluang dengan mudah dan praktis, yaitu:


Buka Aplikasi Pluang
Pastikan kamu sudah memiliki aplikasi Pluang yang sudah terinstal di smartphone. Jika belum, instal atau download aplikasinya di App Store atau Google Play Store.

Buat Akun Pluang
Jika kamu belum memiliki akun Pluang, buat akun baru dengan mengikuti langkah-langkah yang disediakan di aplikasi. Pastikan kamu mengisi data diri dengan benar dan lengkap.

Verifikasi Akun
Untuk melengkapi proses registrasi, kamu perlu melakukan verifikasi akun dengan mengunggah foto KTP dan selfie. Verifikasi biasanya dilakukan dalam waktu 1x24 jam.

Deposit Dana
Sebelum membeli saham, kamu perlu mendepositokan dana ke akun Pluang. Pluang menawarkan berbagai metode deposit yang mudah dan aman, seperti transfer bank, virtual account, dan e-wallet.

Cari Saham Luar Negeri
Di menu "Saham", pilih tab "Saham Luar Negeri". Kamu dapat mencari saham dengan memasukkan nama perusahaan, kode saham, atau sektor industrinya.

Pilih Saham yang Ingin Dibeli
Setelah menemukan saham yang ingin dibeli, klik nama saham tersebut. Di halaman detail saham, kamu dapat melihat informasi tentang perusahaan, performa saham, dan berita terbaru.

Masukkan Jumlah Saham dan Harga
Masukkan jumlah saham yang ingin kamu beli dan harga yang kamu inginkan. Pluang menawarkan dua jenis order: Market Order dan Limit Order.

Konfirmasi Transaksi
Tinjau kembali detail transaksi kamu, pastikan jumlah saham, harga, dan total biaya sudah benar. Klik "Beli" untuk konfirmasi transaksi.

Pantau Portofolio
Kamu dapat memantau performa investasi saham luar negeri kamu di menu "Portofolio". Di sana kamu dapat melihat nilai aset, keuntungan/kerugian, dan riwayat transaksi.

👉Lanjut baca: Saham Blue Chip: Pilihan Tepat Investasi Jangka Panjang untuk Masa Depan Finansial yang Cerah


Cara Beli Saham Luar Negeri di Ajaib

Berikut ini, adalah beberapa langkah cara beli saham luar negeri di Ajaib yang perlu diperhatikan:

  • Buka Aplikasi Ajaib yang sudah terinstal di handphone anda
  • Buat Akun Ajaib dan ikuti petunjuk dengan benar
  • Silahkan isi data diri untuk dilakukan Verifikasi Akun
  • Segera isi top up deposite dana ke akun Ajaib
  • Buka Menu utama dan pilih opsi Saham
Di bagian atas menu "Saham", terdapat beberapa tab. Pilih tab "Saham Luar Negeri" untuk melihat daftar saham luar negeri yang tersedia di Ajaib.

Kamu dapat mencari saham dengan memasukkan nama perusahaan, kode saham, atau sektor industrinya. Gunakan kolom pencarian di bagian atas layar.

Setelah menemukan saham yang ingin dibeli, klik nama saham tersebut. Di halaman detail saham, kamu dapat melihat informasi tentang perusahaan, performa saham, dan berita terbaru. Klik tombol "Beli" di bagian bawah layar.

Masukkan jumlah saham yang ingin kamu beli dan harga yang kamu inginkan. Ajaib menawarkan dua jenis order: Market Order dan Limit Order.

Tinjau kembali detail transaksi kamu, pastikan jumlah saham, harga, dan total biaya sudah benar. Klik "Konfirmasi" untuk menyelesaikan transaksi.

Cara Beli Saham Luar Negeri di IPOT

Berikut ini, cara beli saham luar negeri di IPOT yang bisa kamu lakukan, diantaranya:

  • Buka Akun IPOT secara online di website atau aplikasi IPOT Mobile.
  • Aktifkan akun margin di IPOT memungkinkan kamu untuk meminjam dana dari IPOT untuk membeli saham.
  • Segera isi deposit dana untuk membeli saham melalui transfer bank, virtual account, dan e-wallet.
  • Hubungi Customer Service IPOT melalui telepon, email, atau live chat.
  • Sampaikan Keinginanmu untuk Membeli Saham Luar Negeri dan sebutkan nama perusahaan atau kode saham yang ingin kamu beli, serta jumlah saham yang ingin kamu beli.
  • Ikuti Instruksi Customer Service dan pastikan kamu memahami semua biayanya.
  • Setelah kamu yakin dengan semua detail transaksi, konfirmasikan transaksi kepada customer service.

Nah, itulah pembahasan bagaimana cara beli saham luar negeri di ketiga aplikasi tersebut yang telah terdaftar dan diawasi OJK. Sekali lagi, sebelum memulai berinvestasi saham, kamu harus pahami dasar-dasar dan keuangan finansial agar dapat meminimaliris risiko dan mendapatkan keuntungan besar.

👉Baca Selanjutnya: Beli Saham Luar Negeri Pakai Aplikasi Apa? Ini Jawabannya, Terdaftar dan Diawasi Oleh OJK

Posting Komentar

0 Komentar