Menjelajahi Warisan Budaya: Menelusuri Nilai Tradisi di Desa Adat Praijing Budaya Sumba yang Patut Dilestarikan

Nilai Tradisi di Desa Adat Praijing Budaya Sumba yang Patut Dilestarikan. Foto unsplash.com/@jonathanrudic_

Menjelajahi Warisan Budaya: Menelusuri Nilai Tradisi di Desa Adat Praijing Budaya Sumba yang Patut Dilestarikan

Temukan pesona budaya Sumba yang autentik di Desa Adat Praijing. Jelajahi rumah adat tradisional, pelajari nilai-nilai tradisi di Desa Adat Praijing, nikmati keindahan tenun ikat, dan rasakan kearifan lokal dalam tradisi Pasola dan Nyale. Lestarikan warisan budaya Indonesia dengan mengunjungi Desa Adat Praijing!


Pernahkah Klepusher membayangkan berpetualang ke sebuah desa adat yang masih kental dengan tradisi leluhur?

Di Pulau Sumba, Nusa Tenggara Timur, terdapat sebuah desa adat bernama Praijing yang menanti untuk dijelajahi.

Desa ini bagaikan harta karun budaya yang menyimpan nilai-nilai tradisi di Desa Adat Praijing dan warisan leluhur Budaya Sumba yang patut dilestarikan.

👉Baca Juga: Pesona Budaya Flores, Menelusuri Nilai-Nilai Tradisi Desa Adat Wae Rebo yang Wajib Diketahui


Nilai Tradisi di Desa Adat Praijing

Mempelajari dan mengetahui tentang nilai-nilai tradisi di Desa Adat Praijing memang menjadi sesuatu hal patut kita ketahui.

Ini merupakan salah satu bentuk kekayaan Indonesia yang memiliki berbagai macam adat tradisi dan budaya yang harus dijaga dengan baik.

Sehingga, Indonesia dapat terkenal di seluruh dunia dengan keragaman antara bangsa.

Memasuki Desa Adat Praijing, Klepusher akan melihat rumah-rumah adat yang sangat unik dengan bagian atap berbentuk kerucut yang menjulang tinggi.

Rumah-rumah ini bukan sekadar tempat tinggal, tetapi juga simbolisasi filosofi dan kepercayaan masyarakat Sumba.

Selain itu, menjelajahi desa Adat Praijing yang lebih dalam, anda akan menemukan kearifan lokal yang masih terjaga hingga saat ini, seperti tradisi Pasola, ritual perang adat yang sarat makna, dan tradisi Marapu, kepercayaan animisme yang menghormati leluhur dan alam semesta.

Desa Adat Praijing di Sumba Barat, Nusa Tenggara Timur, kini telah menjadi salah satu destinasi wisata budaya yang populer di Indonesia dalam beberapa tahun yang lalu.

Dimana, desa ini menawarkan pesona budaya Sumba yang autentik, dengan rumah adat tradisional yang unik, tradisi leluhur yang masih terjaga, dan keindahan alam yang memukau.

Pengunjung dapat berjalan-jalan di sekitar desa dan melihat rumah-rumah adat, sambil mempelajari tradisi Sumba dari penduduk setempat, hingga bisa mencoba belajar tenun ikat Sumba yang terkenal tersebut.

Jika Anda beruntung, maka dapat menyaksikan ritual Pasola, yang merupakan ritual perang adat yang unik dan menarik.

Selain itu, Desa Adat Praijing dikelilingi oleh pemandangan alam yang indah.

Pengunjung dapat bersantai di pantai, berenang di laut, atau mendaki bukit untuk menikmati pemandangan desa dari atas.

Sedangkan, transportasi yang bisa digunakan untuk mengunjungi desa adat Praijing yaitu dapat diakses dengan pesawat dari Bandara Waingapu dan kemudian dilanjutkan dengan taksi atau ojek ke desa.

5 Nilai Tradisi di Desa Adat Praijing

5 Nilai Tradisi di Desa Adat Praijing, Sumba, Nusa Tenggara Timur yang dijunjung tinggi, yaitu:

1. Kearifan Lokal dan Keharmonisan dengan Alam

Nilai tradisi di Desa Adat Praijing yang masih tetap dijaga yaitu kearifan lokal dan keharmonisan dengan alam yang sangat kuat.

Hal ini dapat terlihat dari tradisi Pasola yaitu ritual perang adat yang bertujuan untuk memohon kesuburan tanah dan panen yang berlimpah.

Tradisi ini juga menjadi sarana untuk menyelesaikan konflik antar kelompok dan mempererat persatuan masyarakat.

2. Penghormatan Kepada Leluhur

Penduduk Desa Adat Praijing memiliki kepercayaan terhadap leluhurnya.

Dimana, mereka memuliakan dan penghormatan kepada leluhur yang telah meninggal dunia.

Hal ini tercermin dalam tradisi Uma Daluku, yaitu bagian atas rumah adat yang difungsikan sebagai tempat menyimpan benda-benda pusaka dan sesajen untuk leluhur.

Tradisi ini menunjukkan rasa hormat dan terima kasih masyarakat kepada leluhur atas perlindungan dan bimbingannya.

3. Gotong Royong dan Semangat Kebersamaan

Gotong royong dan kebersamaan dalam menjalankan kehidupan bermasyarakat menjadi nilai tradisi di Desa Adat Praijing yang masih dijunjung tinggi.

Dimana, penduduk setempat saling membantu dalam berbagai hal, seperti membangun rumah, bertani, dan melaksanakan upacara adat.

Selain itu, melakukan tradisi Nyale, yaitu ritual menangkap cacing laut yang dipercaya membawa berkah, menjadi contoh nyata semangat kebersamaannya.

4. Keteguhan Iman dan Nilai-Nilai Moral

Masyarakat Praijing memiliki keteguhan iman yang kuat dan menjunjung tinggi nilai-nilai tradisi di Desa Adat Praijing.

Dimana, masyarakat desa Adat Praijing ini selalu merayakan tradisi Marapu Yaitu salah satu kepercayaan kepada roh leluhur dan pencipta alam semesta.

Tradisi ini mengajarkan masyarakat untuk hidup jujur, adil, dan saling menghormati.

5. Pelestarian Budaya dan Tradisi

Masyarakat Praijing memiliki kesadaran tinggi untuk melestarikan budaya dan tradisi.

Ini merupakan salah satu nilai tradisi di Desa Adat Praijing yang masih dijaga dengan baik.

Hal ini dapat terlihat dari upaya dalam menjaga kelestarian rumah adat, bahasa daerah, dan berbagai kesenian tradisional.

Masyarakat desa adat Praijing masih melakukan tradisi Tenun Ikat merupakan salah satu warisan budaya Sumba, masih dilestarikan dengan baik oleh wanita-wanita di Praijing.

👉Baca Juga: Menelusuri Jejak Kearifan Lokal: 10 Nilai Tradisi Kampung Naga yang Memukau

Pentingnya Melestarikan Nilai Tradisi di Desa Adat Praijing

Melestarikan tradisi Desa Adat Praijing bukan hanya tanggung jawab bagi masyarakat setempat, tetapi seluruh masyarakat Indonesia.

Tradisi-tradisi ini merupakan kekayaan budaya bangsa yang perlu dijaga dan dilestarikan. Dengan melestarikan tradisi, kita dapat:
  • Menjaga identitas budaya bangsa
  • Mempelajari nilai-nilai luhur yang terkandung dalam tradisi
  • Meningkatkan rasa cinta tanah air
  • Mempromosikan pariwisata budaya
  • Memperkuat rasa persatuan dan kesatuan bangsa

Bagaimana Kita Bisa Mengikuti dan Belajar Nilai Tradisi di Desa Adat Praijing?

Ada banyak cara untuk berkontribusi dalam pelestarian tradisi Desa Adat Praijing. Berikut beberapa di antaranya:
  • Mengunjungi Desa Adat Praijing dan mempelajari budayanya secara langsung
  • Membeli produk-produk kerajinan tangan masyarakat Praijing
  • Menyumbang dana untuk membantu pelestarian tradisi
  • Berpartisipasi dalam kegiatan budaya yang diadakan di Desa Adat Praijing
  • Mempromosikan Desa Adat Praijing kepada orang lain

Nilai-nilai tradisi yang dijunjung tinggi di Desa Adat Praijing menjadi landasan kehidupan masyarakat yang harmonis, sejahtera, dan berkelanjutan.

Tradisi-tradisi ini tidak hanya menjadi identitas budaya, tetapi juga menjadi pedoman hidup yang mencerminkan kearifan lokal dan jati diri masyarakat Praijing.

👉Baca Selanjutnya: Menelusuri Jejak Leluhur Nilai Tradisi di Desa Adat Trunyan Sebuah Warisan Budaya untuk Masa Depan


Posting Komentar

0 Komentar