Tempat Wisata Terbaru Bernuansa Jepang Ada Di Semarang

Tempat Wisata Terbaru Bernuansa Jepang Ada di Semarang - Bermula dari lahan kosong yang diubah oleh tangan-tangan kreatif warga Kreo, Semarang. Desa yang dekat dengan tempat wisata Goa Kreo - Waduk Jatibarang pun menunjukkan pesonanya.

Sebentar...!

....Warga Kreo...?

....Semarang...?

Oke, kita luruskan dan perjelas...!

Ingat foto-foto yang viral di internet bernuansa awan dan rumah salju?





Nah, foto grid di atas sebenarnya berada di Goa Kreo, Kandri, Gunungpati, Semarang.

Jika kamu belum tahu Goa Kreo itu apa, Penjelasan dari wikipedia berikut mudah-mudahan bisa membantu.
Goa Kreo adalah objek wisata yang terdapat di Kota Semarang. Goa Kreo merupakan Goa yang terbentuk oleh alam dan terletak di tengah-tengah Waduk Jatibarang, sebuah bendungan yang membendung Kali Kreo.

Masih belum yakin dengan keterangan dari Wikipedia di atas?

Jika kita search di Google Map dengan kata "Goa Kreo" maka penampakannya akan seperti berikut ini.

Dan memang benar, salah satu keunikan di Goa Kreo ini yaitu adanya satwa monyet liar yang relatif ramah.



Sudah paham 'kan arahnya ke mana!?

Nah jadi sumber informasi mengenai "foto di atas awan dan rumah salju yang viral di sosmed", ya ini.

Disini 'lho...! ⇒⇑

Tapi, kali ini bukan membahas tentang foto di atas awan dan rumah salju yang lagi viral itu.

Ada lagi yang viral di sini yaitu Tempat Wisata Terbaru Bernuansa Jepang yang Ada Di Semarang.


Sebenarnya sih tempatnya masih disitu-situ aja kok. Artinya, secara harfiyah tidak ada yang namanya "Tempat Wisata Terbaru Bernuansa Jepang Ada Di Semarang".

Yaitu di Goa Kreo, Kandri, Gunungpati, Semarang.

Mungkin akan lebih tepat jika temanya diganti dengan kalimat berikut ini:

Spot foto bernuansa Jepang di Semarang


Pas, 'kan...!?

Tuh, kamu sudah ketahuan mupeng ke Jepang tapi kantong cekak.

Di tempat ini juga terdapat landmark Jepang yang khas dengan bunga sakuranya.

Nggak percaya...?

Foto berikut ini adalah buktinya...!

Tempat Wisata Terbaru Bernuansa Jepang Ada Di Semarang
Foto bernuansa Jepang lengkap dengan Bunga Sakura. Foto by Kompas.com
 

Foto di atas adalah salah satu dari sekian banyaknya viral di internet. Tempat yang sebenarnya adalah di sebuah desa bernama Kandri, Gunungpati, Semarang.

Akhirnya, sampailah pada kesimpulan:

  1. Jika kamu jalan-jalan ke Tempat Wisata Goa Kreo di Desa Kandri, Kec. Gunungpati, Semarang mampirlah ke kampung Talunkacang.

  2. Meskipun kamu bisa foto-foto di sekitar Goa Kreo sambil menikmati pemandangan indah di sekitarnya alangkah baiknya mampir ke kampung Talunkacang.

  3. Di Kampung Talunkacang, Kandri Kec. Gunungpati, Semarang ini terdapat spot foto unik yaitu:

    1. Foto bagaikan berada di atas awan

    2. Foto bagaikan berada di rumah salju

    3. Foto bagaikan berada di balon udara

    4. Foto bagaikan berada di Jepang

    5. semua pilihan spot foto di Talunkacan berlatar waduk Jatibarang.

  4. Kalaupun tidak melakukan foto bernuansa Jepang, setidaknya kamu bisa foto sama monyet liar yang berada di sekitar Goa Kreo.


Nah itulah Tempat Wisata Terbaru Bernuansa Jepang Ada Di Semarang yang lagi viral di sosmed.

Jika kamu ingin eksis-eksisan bareng Geng, di sini tempat yang eye-catching banget untuk dipampang di Instagra atau Facebook.

Posting Komentar

0 Komentar